Bahas Meta : Healing Abuse, Strategi Yang Mengantarkan Team Liquid Juara TI 7

Halo semua, kali ini saya akan membahas strategi yang dimiliki oleh satu team yang mungkin menjadi kiblat beberapa dari kalian, yaitu strategi Healing Abuse dari Team Liquid.

Sumber : Google.com

Healing Abuse pada dasarnya adalah kita menggunakan hero atau item dengan kemampuan heal yang jumlahnya sangat banyak untuk bertahan hidup. Biasanya strategi Healing Abuse ini mengarah ke Sustain Push, yaitu membuat teman satu team (creep, hero, atau unit yang dimiliki hero) tetap sanggup hit tower meskipun musuh memiliki AoE Burst untuk clear wave creep.

Menjaga HP tetap stabil pada saat push bukanlah satu perkara mudah. Team tersebut harus memiliki jumlah heal yang banyak untuk tetap membuat semua unit tetap berdiri kuat didepat tower. Heal tersebut dapat diraih dari hero maupun item. Hero yang memiliki heal yang cukup baik contohnya :

- Io (Tether nya membuat semua hero yang 'ditempel' menjadi lebih sustain)
- Necrophos (Death Pulse cukup rendah cooldownnya untuk dispam setiap skill off cooldown)
- Dazzle (Shadow Wave cukup rendah cooldownnya untuk dispam setiap skill off cooldown)

Item yang memiliki heal adalah :

- Mekansm (2350 gold, 250 Heal + 2 armor, 65s cooldown, worth)
- Urn of Shadow (875 gold, 35 Heal/s total 280 Heal, 7s cooldown, VERY WORTH untuk earlygame)
- Spirit Vessel (2875 gold, 35 Heal/s total 280 Heal + 1% current heatlh regen + 20% heal amp, 7s cooldown, VERY VERY WORTH untuk lategame daripada Urn of Shadow dijual lebih baik di up ke Spirit Vessel)

Sudah disebutkan diatas bahwa Healing Abuse mengarah ke Sustain Push. Sustain Push sendiri akan memaksa draft dari hero untuk posisi 1/2 untuk pick hero yang memiliki tower damage, atau bisa juga yang memiliki kemampuan teamfight pada midgame. Meskipun fleksibilitas dari strategi ini bisa juga mengarah ke Farming Game dengan posisi 1 yang farm sepanjang permainan dan push pada saat lategame. Hanya saja untuk saya pribadi hal ini seperti kurang efektif karena untuk apa bermain lebih dari 45 menit untuk menang sedangkan 30 menit sudah bisa push tower tier 4 :D

Untuk Team Liquid sendiri, mereka selalu pick hero yang memiliki kapasitas Healing Abuse. Pada saat TI 7 kemarin, Liquid.GH selalu diberi hero dengan kapasitas Healing Abuse seperti Io dan KotL. Tidak hanya itu, Liquid.Kuroky pun memilih hero seperti Oracle dan Witch Doctor untuk memperbanyak heal untuk team. Bahkan Liquid.Matumbaman seolah dipaksa untuk membuat Necrophos menjadi core hero saat menghadapi Team Secret pada match 3 di Lower Bracket Round 2. (https://www.dotabuff.com/matches/3364351128)

Team Liquid Draft vs Team Secret https://www.dotabuff.com/matches/3364351128

Item build dari match tersebut tidak bersifat defensive atau heal, melainkan offensive melihat bahwa heal yang dimiliki oleh team sudah cukup dari 3 hero, sehingga mereka harus membuat item damage yang dapat menjaga team agar tetap agresif. Karena menurut saya, akan menjadi bahaya bila sebuah team hanya kuat di satu sisi saja. Disini, Team Liquid menjaga agar musuh kebingungan dari segi kompensasi item.

Team Secret Draft vs Team Liquid https://www.dotabuff.com/matches/3364351128

Dilihat dari draft Team Secret, mereka sangatlah agresif dan lebih mengarah ke greedy melihat pick hero seperti Luna yang sudah pasti akan Farming Game. Tetapi melihat tidak ada heal item yang cukup, maka setiap orang bertahan pada saat war hanya dari lifesteal atau urn yang dimiliki Secret.Puppey. Bahkan tidak ada yang membeli Vladmir's Offering. Sehingga hampir dipastikan dari segi war Team Liquid lebih diuntungkan.

Untuk ban hero, Team Liquid selalu ban Ancient Apparition. Karena Ultimate dari AA ini akan mengganggu strategi dari mereka yang sangat bergantung pada heal. Hal ini sangat efektif mengingat hanya AA saja yang dapat mengganggu healing dari hero.

https://www.dotabuff.com/matches/3367897602 

https://www.dotabuff.com/matches/3364351128 

https://www.dotabuff.com/matches/3370363807

Kelemahan dari strategi Healing Abuse adalah lemah pada earlygame. Team kalian tidak akan memiliki damage yang cukup untuk pickoff hero atau clash kecil. Sehingga strategi terbaik yang dimainkan pada earlygame adalah defensif, TP sebisa mungkin pada saat lane lain membutuhkan bantuan, dan menjaga agar team kalian tidak ter pickoff satu persatu. Kelemahan lainnya adalah hero dari draft kalian akan item depended dan level depended secara otomatis. Item depended untuk menjaga agar damage output dari team kalian tetap besar, dan Level depended untuk menjaga agar heal dari team kalian tetap besar. Karena hero yang memiliki heal akan bergantung pada item untuk damage output, dan bergantung pada level untuk jumlah heal nya.

Hal ini dapat dilihat dari grafik dibawah

Team Liquid (Dire) https://www.dotabuff.com/matches/3370363807

Team Liquid (Radiant) https://www.dotabuff.com/matches/3367897602

Team Liquid (Dire) https://www.dotabuff.com/matches/3364351128
Dapat dilihat pada grafik diatas bahwa earlygame Team Liquid dengan strategi Healing Abuse selalu kalah. Tetapi mereka selalu menjaga agar kekalahannya tidak terlampau besar. Kekalahan Net Worth yang tidak terlalu besar menunjukan bahwa mereka melakukan bantuan pada saat lane lain membutuhkan. Hal ini cukup efektif melihat dari 3 grafik diatas tidak ada yang Net Worth musuhya lebih dari 5K.

Barulah pada saat midgame (sekitar 20:00) Team Liquid memaksa lawannya untuk war. Dengan item core musuh yang seadanya (1 atau 2 item core), mereka memaksa lawan untuk defend tower mereka. Disaat inilah Team Liquid mengeluarkan heal mereka dengan berkala dan push tower. Saat skill dari lawan sudah keluar semua dan on cooldown, Team Liquid terus heal teamnya dan membuat skill dari lawan sia-sia. Hal ini memaksa lawan fight dengan rightclick, sedangkan heal tetap berjalan. Seolah semua yang dilakukan lawannya sia-sia.

Selain mendapatkan Reliable Gold dari tower, mereka juga mendapatkan Reliable Gold dari hero dan ini merupakan hal yang sangat baik bagi Team Liquid. Tidak masalah earlygame kalah sedikit, selama matchup dari heronya masih seimbang.

Kesimpulannya adalah, Healing Abuse merupakan strategi yang cukup relevan untuk team yang mencari 'balance' dari hero yang ada. Cukup ban AA, dan pick hero yang reliable untuk melawan lawan. Sangat sederhana bagi team yang masih coba-coba draft picking dan ikut turnamen amatir :D.

Itulah analisis dari saya mengenai Healing Abuse yang dimiliki oleh Team Liquid pada saat TI 7 kemarin. Bila ada tambahan bisa kalian tulis di kolom komentar dibawah. Dan jangan lupa, Enhance Your Play By Research.
Bahas Meta : Healing Abuse, Strategi Yang Mengantarkan Team Liquid Juara TI 7 Bahas Meta : Healing Abuse, Strategi Yang Mengantarkan Team Liquid Juara TI 7 Reviewed by Unknown on April 16, 2018 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.